Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Program Studi S1 Ilmu Komunikasi

Pendahuluan

Dasar pemikiran terbentuknya Program Studi Ilmu Komunikasi tidak terlepas dari perkembangan ilmu pengetahuan sebagai buah pikir manusia dalam mengaplikasi di kehidupan. One Cannot not Communicate”  Aksioma komunikasi dari Paul Watzlamick mempertegas bahwa komunikasi secara filosofis telah berada dalam kehidupan manusia. Semakin derasnya arus informasi dan ketertarikan kebutuhan teknologi, menjadikan Program Studi Ilmu Komunikasi untuk terus berupaya menggabungkan aspek teoritis dan aplikatif.

Program Studi Ilmu Komunikasi dibentuk dibawah naungan Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) berdasarkan Surat Keputusan (SK) Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 195/E/O/2013 tanggal 21 Mei 2013 mengenai izin penyelenggaraan Program Studi Ilmu Komunikasi (S-1). Universitas Sriwijaya mengeluarkan SK izin operasional penyelenggaraan Program Studi Ilmu Komunikasi (S-1) FISIP Unsri tanggal 15 April 2013.

Program Studi Ilmu Komunikasi berada di dua lokasi stratedis yaitu kampus utama Unsri Indralaya dan kampus utama Bukit Besar Palembang. Pembukaan Program Studi Ilmu Komunikasi tahun 2013, dimulai di kampus utama Bukit Besar Palembang melalui Jalur Masuk Ujian Saringan Masuk Universitas Sriwijaya. Tahun selanjutnya, kampus utama Unsri Indralaya beroperasional melalui Jalur Masuk Selektif Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN)


Visi, Misi dan Tujuan

Visi

Menjadi program studi terkemuka di  kawasan Asia dan berbasis riset yang unggul dalam bidang Ilmu Komunikasi.

Misi

  1. Menyelenggarakan Pendidikan Tinggi dalam Upaya Menghasilkan Manusia yang Terdidik yang dapat menguasai dan  mengembangkan dan menciptakan ilmu  komunikasi secara professional dan
  2. Menyelenggarakan dan mengembangkan penelitian yang dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran pada bidang ilmu komunikasi, memiliki inovasi serta aplikasi dalam pembangunan.
  3. Menyelenggarakan dan mengem-bangkan pengabdian kepada masyarakat dalam rangka menerapkan bidang ilmu komunikasi serta memiliki inovasi serta aplikasi untuk pembangunan.
  4. Menyelenggarkan pembinaan dan pengembangan bakat, minat, penalaran dan kesejahteraan mahasiswa.
  5. Menyelenggarakan kerja sama dengan lembaga lain, baik nasional maupun internasional.
  6. Menyelenggarakan sistem manajemen Pendidikan tinggi yang berkeadilan, efisien, efektif, professional, kompeten, transparan dan akuntabel.

Tujuan :

  1. Menghasilkan lulusan yang memiliki integritas kepribadian yang luhur, bermoral, dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berwatak kebangsaan, berjiwa kepemimpinan, dan kompeten dalam bidang Ilmu Komunikasi;
  2. Menghasilkan penelitian dan pengembangan dalam bidang ilmu komunikasi yang berkualitas dan memiliki sumbangan bagi pengembangan ilmu pengetahuan, pembangunan daerah, dan masyarakat;
  3. Mengembangkan kegiatan pengabdian serta publikasi dibidang ilmu komunikasi yang bermakna tinggi dan memberikan manfaat nyata bagi pembangunan daerah dan masyarakat;
  4. Mengembangkan kolaboratif dan kemitraan dalam bidang ilmu komunikasi yang menghasilkan manfaat bagi pengembangan kelembagaan, pembangunan daerah dan masyarakat.

 

Klik Link untu mendownload :

  1. Kurikulum Akreditasi : Kurikulum Jurusan Ilmu Komunikasi
  2. SK Perpanjangan Masa AkreditasiSK Status Akreditasi
  3. Sertifikat Akreditasi :[pdf-embedder url=”https://fisip.unsri.ac.id/wp-content/uploads/2023/11/Sertifikat-akreditasi-ikom-2.pdf” title=”Sertifikat akreditasi ikom (2)”]

Ketua Jurusan :::…

Dr. M. Husni Thamrin., M.Si

:::… Sekretaris Jurusan

Oemar Madri Bafadhal, S.I.Kom., M.Si

:::… Sertifikat Akreditasi

Profil lulusan adalah peran dan fungsi yang akan diambil lulusan di masyarakat setelah menyelesaikan pendidikan di program studi. Perumusan profil lulusan program studi Sarjana Ilmu Komunikasi disusun berdasarkan arahan dari Asosiasi Pendidikan Tinggi Ilmu Komunikasi (ASPIKOM), pemangku kepentingan, studi pelacakan alumni, serta mempertimbangkan keunggulan dan kearifan lokal dari program studi Ilmu Komunikasi Universitas Sriwijaya. Berikut adalah profil lulusan program studi Sarjana Ilmu Komunikasi :

 Tabel 1. Profil dan Deskripsi Profil Lulusan

No. Profil Lulusan Deskripsi Profil Lulusan
1. Praktisi Komunikasi Lulusan memiliki keterampilan komunikasi komprehensif dan terlatih untuk menggunakan berbagai medium komunikasi sesuai dengan khalayak yang ingin dituju. Praktisi komunikasi yang dimaksud adalah humas, jurnalis, pekerja industri media, atau ASN di bidang ilmu komunikasi.
2. Konsultan Komunikasi Lulusan memiliki kemampuan untuk memahami berbagai permasalahan komunikasi serta responsif dalam memberikan alternatif pemecahan masalah. Konsultan komunikasi yang dimaksud adalah auditor komunikasi.
3. Peneliti Lulusan memiliki pemahaman untuk mensintesiskan berbagai fenomena komunikasi kontemporer yang berdampak secara sosial, ekonomi, dan politik bagi masyarakat luas. Peneliti yang dimaksud adalah dosen dan peneliti.

Berdasarkan profil lulusan tersebut, program studi merumuskan Standar Kompetensi Lulusan yang dinyatakan dalam Capaian Pembelajaran Lulusan. Untuk menunjang standarisasi kompetensi lulusan, program studi mengacu pada Standar Nasional Pendidikan Tinggi No. 3 tahun 2020 dan ASPIKOM. Capaian Pembelajaran Lulusan terdiri dari empat aspek yaitu, Sikap, Pengetahuan, Keterampilan Umum, dan Keterampilan Khusus yang dirincikan sebagai berikut 

1.        Capaian Pembelajaran Lulusan Aspek Sikap

Aspek Sikap (CPL-S) mengacu pada perilaku benar dan berbudaya yang merupakan hasil internalisasi dan aktualisasi nilai dan norma yang tercermin dalam kehidupan spiritual dan sosial melalui proses pembelajaran, pengalaman kerja mahasiswa, penelitian dan/atau pengabdian kepada masyarakat terkait pembelajaran. Rinciannya adalah sebagai berikut: 

Tabel 2. Capaian Pembelajaran Lulusan Aspek Sikap

No. Deskripsi Capaian Kode
1. bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan mampu menunjukkan sikap religius; CPL-S1
2. menjunjung tinggi nilai kemanusiaan dalam menjalankan tugas berdasarkan agama, moral, dan etika; CPL-S2
3. berkontribusi dalam peningkatan mutu kehidupan bermasyarakat, berbangsa, bernegara, dan kemajuan peradaban berdasarkan Pancasila; CPL-S3
4. berperan sebagai warga negara yang bangga dan cinta tanah air, memiliki nasionalisme serta rasa tanggungjawab pada negara dan bangsa; CPL-S4
5. menghargai keanekaragaman budaya, pandangan, agama, dan kepercayaan, serta pendapat atau temuan orisinal orang lain; CPL-S5
6. bekerja sama dan memiliki kepekaan sosial serta kepedulian terhadap masyarakat dan lingkungan; CPL-S6
7. taat hukum dan disiplin dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara; CPL-S7
8. menginternalisasi nilai, norma, dan etika akademik; CPL-S8
9. menunjukkan sikap bertanggungjawab atas pekerjaan di bidang keahliannya secara mandiri; dan CPL-S9
10. menginternalisasi semangat kemandirian, kejuangan, dan kewirausahaan. CPL-S10

2.        Capaian Pembelajaran Lulusan Aspek Pengetahuan

Aspek Pengetahuan (CPL-P) merupakan penguasaan konsep, teori, metode, dan/atau falsafah bidang ilmu tertentu secara sistematis yang diperoleh melalui penalaran dalam proses pembelajaran, pengalaman kerja mahasiswa, penelitian dan/atau pengabdian kepada masyarakat yang terkait pembelajaran. Rinciannya adalah sebagai berikut:

Tabel 3.Capaian Pembelajaran Lulusan Aspek Pengetahuan

No.

Deskripsi Capaian

Kode

1. Memiliki ragam perspektif untuk mengkaji fenomena komunikasi dalam beragam konteks di masyarakat mulai dari antarpribadi, kelompok, organisasi, komunikasi massa hingga komunikasi digital.

CPL-P1

 

 

2. Dapat memecahkan berbagai krisis atau permasalahan komunikasi dengan pendekatan yang multidisiplin.

CPL-P2

 

3. Mampu menjelaskan berbagai konsep kunci dalam kajian ilmu komunikasi serta mengimplementasikannya dalam rancangan metode riset yang terasosiasi dengan kajian komunikasi baik untuk memahami atau mengevaluasi fenomena ilmu komunikasi. CPL-P3
4. Terampil dalam memanfaatkan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni sebagai sarana untuk penyampaian pesan sesuai dengan kaidah kode etik dan regulasi yang berlaku. CPL-P4
5. Mampu mengaudit tindakan komunikasi yang dilakukan berbagai pihak baik secara etika, regulasi, dan norma yang berlaku. CPL-P5

3.        Capaian Pembelajaran Lulusan Keterampilan Umum

Keterampilan umum adalah kemampuan kerja umum yang wajib dimiliki oleh setiap lulusan dalam rangka menjamin keseteraan kemampuan lulusan sesuai tingkat program dan jenis Pendidikan tinggi. Capaian Pembelajaran Lulusan Aspek Keterampilan Umum adalah sebagai berikut:

Tabel 4.Capaian Pembelajaran Lulusan Aspek Keterampilan Umum

No.

Deskripsi Capaian

Kode

1. mampu menerapkan pemikian logis, kritis, inovatif, bermutu, dan terukur dalam melakukan pekerjaan yang spesifik di bidang keahliannya serta sesuai dengan standar kompetensi kerja bidang yang bersangkutan; CPL-KU1
2. mampu menunjukkan kinerja mandiri, bermutu dan terukur; CPL-KU2
3. mampu mengkaji kasus penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi yang memperhatikan dan menerapkan nilai humaniora sesuai dengan bidang keahliannya dalam rangka menghasilkan prototype, prosedur baku, desain atau karya seni, menyusun hasil kajiannya dalam bentuk kertas kerja, spesifikasi desain, atau esai seni, dan mengunggahnya dalam laman perguruan tinggi; CPL-KU3
4. mampu menyusun hasil kajian tersebut di atas dalam bentuk kertas kerja, spesifikasi desain, atau esai seni, dan mengunggahnya dalam laman perguruan tinggi; CPL-KU4
5. mampu mengambil keputusan secara tepat berdasarkan prosedur baku, spesifikasi desain, persyaratan keselamatan dan keamanan kerja dalam melakukan supervisi dan evaluasi pada pekerjaannya; CPL-KU5
6. mampu memelihara dan mengembangkan jaringan kerja sama dan hasil kerja sama di dalam maupun di luar lembaganya; CPL-KU6
7. mampu bertanggungjawab atas pencapaian hasil kerja kelompok dan melakukan supervisi dan evaluasi terhadap penyelesaian pekerjaan yang ditugaskan kepada pekerja yang berada di bawah tanggungjawabnya; CPL-KU7
8. mampu melakukan proses evaluasi diri terhadap kelompok kerja yang berada dibawah tanggung jawabnya, dan mampu mengelola pembelajaran secara mandiri; dan CPL-KU8
9. mampu mendokumentasikan, menyimpan, mengamankan, dan menemukan kembali data untuk menjamin kesahihan dan mencegah plagiasi. CPL-KU9

4.        Capaian Pembelajaran Lulusan Keterampilan Khusus

Keterampilan khusus sebagai kemampuan kerja khusus yang wajib dimiliki oleh setiap lulusan sesuai dengan bidang keilmuan program studi. Capaian Pembelajaran Lulusan Aspek Ilmu Keterampilan Khusus adalah sebagai berikut:

 

Tabel 5.Capaian Pembelajaran Lulusan Aspek Keterampilan Khusus

No.

Deskripsi Capaian

Kode

1. Memiliki keterampilan untuk merancang dan menyampaikan pesan dengan berbagai medium komunikasi yang menyesuaikan dengan khalayak, tujuan, dan konteks sehingga tujuan komunikasi dapat tercapai. CPL-KK1
2. Mengimplementasikan teori, perspektif, prinsip serta berbagai konsep dalam ilmu komunikasi sebagai alat untuk memproduksi dan evaluasi pesan-pesan komunikasi. CPL-KK2
3. Memilik kemampuan untuk membangun hubungan dengan pemerintah, media, sektor privat, masyarakat serta pemangku kepentingan. CPL-KK3
4. Memiliki kemampuan untuk mengkaji wacana publik serta terlibat dalam mendorong terjadinya perubahan-perubahan sosial yang berorientasi pada kerangka hak asasi manusia, gender, dan kebudayaan untuk kepentingan masyarakat. CPL-KK4
5. Dapat mengidentifikasi makna yang ada di dalam pesan, mengartikulasikan karakteristik pesan, mengukur seberapa besar dampaknya serta mampu merespon pesan tersebut. CPL-KK5

Tabel 10. Daftar Mata Kuliah Semester I

No Kode Mata Kuliah sks Keterangan
1 UNI1001 Agama 2 (2-0) Wajib Universitas
2 UNI1002 Pancasila 2 (2-0) Wajib Universitas
3 SPO1101 Pengantar Sosiologi 3 (3-0) Wajib Fakultas
4 SPO1102 Pengantar Ilmu Politik 3 (3-0) Wajib Fakultas
5 SPO1103 Pengantar Statistik Sosial 3 (3-0) Wajib Fakultas
6 SPK1101 Pengantar Ilmu Komunikasi 3 (3-0) Wajib Program Studi
7 SPK1102 Bahasa Inggris 2 (2-0) Wajib Program Studi
8 SPK1103 Teknik Penulisan Karya Ilmiah 2 (2-0) Wajib Program Studi
Total Beban SKS 20  

Tabel 11. Daftar Mata Kuliah Semester II

No Kode Mata Kuliah sks Keterangan
1 UNI1003 Kewarganegaraan 2 (2-0) Wajib Universitas
2 UNI1004 Bahasa Indonesia 2 (2-0) Wajib Universitas
3 SPO1204 Pengantar Antropologi 3 (3-0) Wajib Fakultas
4 SPK1204 Sistem Sosial Budaya Indonesia 3 (3-0) Wajib Program Studi
5 SPK1205 Sistem Politik Indonesia 3 (3-0) Wajib Program Studi
6 SPK1206 Sistem Komunikasi Indonesia 3 (3-0) Wajib Program Studi
7 SPK1207 Psikologi Komunikasi 2 (2-0) Wajib Program Studi
8 SPK1208 Fotografi 2 (2-0) Wajib Program Studi
Total Beban SKS 20  

Tabel 12. Daftar Mata Kuliah Semester III

No Kode Mata Kuliah sks Keterangan
1 SPK2101 Filsafat Ilmu 3 (3-0) Wajib Program Studi
2 SPK2102 Teori Komunikasi Klasik dan Modern 3 (3-0) Wajib Program Studi
3 SPK2103 Komunikasi Media 3 (3-0) Wajib Program Studi
4 SPK2104 Komunikasi Strategis 3 (3-0) Wajib Program Studi
5 SPK2105 Komunikasi Antar Budaya 3 (3-0) Wajib Program Studi
6 SPK2106 Sosiologi Komunikasi 3 (3-0) Wajib Program Studi
7 SPK2107 Produksi Konten Audio 3 (1-2) Wajib Program Studi
Total Beban SKS 21  

Tabel 13. Daftar Mata Kuliah Semester IV

No Kode Mata Kuliah sks Keterangan
1 UNI1005 Kewirausahaan 2 (1-1) Wajib Universitas
2 SPK2208 Teori Komunikasi Pascamodern 3 (3-0) Wajib Program Studi
3 SPK2209 Metodologi Penelitian 3 (3-0) Wajib Program Studi
4 SPK2210 Periklanan 3 (2-1) Wajib Program Studi
5 SPK2211 Komunikasi Organisasi 3 (3-0) Wajib Program Studi
6 SPK2212 Produksi Konten Audio Visual 3 (1-2) Wajib Program Studi
7 SPK2213 Komunikasi Administrasi 2 (2-0) Pilihan Program Studi
8 SPK2214 Komunikasi Pembangunan 2 (2-0) Pilihan Program Studi
9 SPK2215 Komunikasi Pemasaran 2 (2-0) Pilihan Program Studi
10 SPK2216 Professional Image Branding 2 (1-1) Pilihan Program Studi
11 SPK2217 Teknologi Informasi dan Komunikasi 2 (2-0) Pilihan Program Studi
12 SPK2218 Jurnalisme Kontemporer 2 (2-0) Pilihan Program Studi
13 SPK2219 Penulisan Berita dan Karangan Khas 2 (1-1) Pilihan Program Studi
Total Beban SKS 21 Maksimal sks MK Pilihan 4

Tabel 14. Daftar Mata Kuliah Semester V

No Kode Mata Kuliah sks Keterangan
1 SPK3101 Metode Penelitian Kuantitatif 3 (3-0) Wajib Program Studi
2 SPK3102 Komunikasi Bencana 3 (3-0) Wajib Program Studi
3 SPK3103 Literasi Media 2 (2-0) Wajib Program Studi
4 SPK3104 Kajian Budaya dan Media 3 (3-0) Wajib Program Studi
5 SPK3105 Wicara Publik dan Pembawa Acara 2 (1-1) Wajib Program Studi
6 SPK3106 Komunikasi Kebijakan dan Perubahan Sosial 3 (3-0) Wajib Program Studi
7 SPK3107 Perencanaan Kampanye 2 (1-1) Pilihan Program Studi
8 SPK3108 Komunikasi Krisis 2 (2-0) Pilihan Program Studi
9 SPK3109 Media Relations 2 (2-0) Pilihan Program Studi
10 SPK3110 Desain Komunikasi Visual 2 (0-2) Pilihan Program Studi
11 SPK3111 Penulisan Kreatif 2 (0-2) Pilihan Program Studi
12 SPK3112 Ekonomi Politik Media 2 (2-0) Pilihan Program Studi
Total Beban SKS 20 Maksimal sks MK Pilihan 4

Tabel 15. Daftar Mata Kuliah Semester VI

No Kode Mata Kuliah sks Keterangan
1 UNI3001 KKN Reguler 4 (4-0) Pilihan Universitas
2 UNI3002 KKN Tematik 4 (4-0) Pilihan Universitas
3 UNI3003 KKN Mitra Desa 4 (4-0) Pilihan Universitas
4 SPK3213 Metode Penelitian Kualitatif 3 (3-0) Wajib Program Studi
5 SPK3214 Komunikasi Kesehatan 3 (3-0) Wajib Program Studi
6 SPK3215 Komunikasi Politik 3 (3-0) Pilihan Program Studi
7 SPK3216 Kajian Media dan Gender 3 (3-0) Pilihan Program Studi
8 SPK3217 Etika Komunikasi 3 (3-0) Pilihan Program Studi
9 SPK3218 Komunikasi Korporat 3 (3-0) Pilihan Program Studi
10 SPK3219 Manajemen Media 2 (2-0) Pilihan Program Studi
11 SPK3220 Manajemen Kehumasan 2 (2-0) Pilihan Program Studi
12 SPK3221 Komunikasi dan Kajian Media Global 2 (2-0) Pilihan Program Studi
13 SPK3222 Produksi Konten Media Sosial 2 (2-0) Pilihan Program Studi
14 SPK3223 Jurnalisme Investigatif 2 (1-1) Pilihan Program Studi
Total Beban SKS 22 Maksimal  sks MK Pilihan 16

Tabel 16. Daftar Mata Kuliah Semester VII

No Kode Mata Kuliah sks Keterangan
1 SPK4101 Kuliah Kerja Komunikasi 4 (0-4) Pilihan Program Studi
2 SPK4102 Praktik Penelitian Komunikasi 4 (2-2) Pilihan Program Studi
3 SPK4103 Audit Komunikasi 3 (3-0) Pilihan Program Studi
4 SPK4104 Event Management 3 (1-2) Pilihan Program Studi
5 SPK4105 Lobi dan Negosiasi 3 (3-0) Pilihan Program Studi
6 SPK4106 Komunikasi dan Resolusi Konflik 3 (3-0) Pilihan Program Studi
7 SPK4107 Penggalian Data dan Analisis Media Sosial 3 (3-0) Pilihan Program Studi
8 SPK4108 Kajian Industri Hiburan 3 (3-0) Pilihan Program Studi
9 SPK4109 Riset Khalayak 3 (3-0) Pilihan Program Studi
Total Beban SKS 14 Maksimal sks MK Pilihan 14

Tabel 17. Daftar Mata Kuliah Semester VIII

No Kode Mata Kuliah sks Keterangan
1 SPK4010 Skripsi 6 (6-0) Wajib Program Studi
Total Beban SKS 6  

UNI1001            Agama                                                                                                              2 SKS

Mata Kuliah Agama adalah salah satu mata kuliah Wajib Kurikulum pada Pendidikan Tinggi yang dirancang untuk mempelajari agama guna memperkuat keimanan mahasiswa pada Tuhan, serta memperluas wawasan hidup beragama, dalam perkuliahan ini, secara umum membahas tentang esensi ajaran Agama baik yang berkenaan dengan keyakinan pada Tuhan, aturan hidup dan prinsip hidup bagi umat beragama. Pendidikan agama di perguruan tinggi membantu terbinanya mahasiswa yang beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berbudi pekerti luhur, berfikir filosofis, bersikap rasional, berpandangan luas, ikut serta mengembangkan dan memanfaatkan ilmu dan teknologi untuk kepentingan manusia.


UNI1002            Pancasila                                                                                                         2 SKS

Mata kuliah wajib kurikulum pada pendidikan tinggi ini yang mengkaji tentang latar belakang pendidikan pancasila, pancasila dalam kajian sejarah Indonesia, pancasila sebagai dasar negara, ideologi negara, sistem filsafat, sistem etika, dan dasar nilai pengembangan ilmu. Dengan penyelenggaraan Pendidikan Pancasila di Perguruan Tinggi, diharapkana dapat tercipta wahana pembelajaran bagi para mahasiswa untuk mengkaji Pancasila secara akademik (genetivus objektivus), dan menjadikan Pancasila sebagai perspektif untuk mengkaji, menganalisis, dan memecahkan masalah masalah bangsa dan negara (genetivus subjektivus).


SPO1101            Pengantar Ilmu Politik                                                                                3 SKS

Mata kuliah ini memperkenalkan konsep statistik sosial, mengkaji kedudukan statistik dalam penelitian sosial, distribusi frekuensi, penyajian data, statistik deskripsi, inferensial, parametrik non parametrik, pengolahan data untuk penelitian Administrasi dan Sosial. Mahasiswa diharapkan mampu memahami konsep statistik deskriptif, statistik inferensial, mengaplikasikan konsep rerata, standar deviasi, median, modus, rentangan, panjang interval, interval kelas, nilai tengah setiap interval kelas, frekuensi absolut, frekuensi relatif, dan mengaplikasikan uji normalitas data, Mata kuliah ini bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa arti ruang lingkup kegunaan statistik sebagai salah satu alat vital dalam mempelajari ilmu sosial dan membahas karakteristik data secara ukuran-ukuran yang relevan.


SPO1102            Pengantar Sosiologi                                                                                       3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan agar mahasiswa mampu memahami sejarah, dan perkembangan sosiologi sebagai suatu ilmu serta ruang lingkup dari sosiologi dibandingkan dengan ilmu-ilmu lain, proses dan interaksi sosial, memahami masyarakat beserta pranata-pranata yang membentuknya (kelompok sosial, kebudayaan, lembaga, lapisan masyarakat, kekuasaan, perubahan sosial); masalah-masalah sosial yang mncul di tengah masyarakat yang majemuk, serta peran-peran sosiologi di tengah masyarakat yang majemuk, stratifikasi sosial atau sistem pelapisan sosial termasuk di dalamnya status dan peran, mobilitas sosial (vertikal-horizontal), perubahan sosial yang terjadi di masyarakat dan perubahan kebudayaan.


 SPO1103           Pengantar Statistik Sosial                                                                         3 SKS

Mata kuliah ini memperkenalkan konsep statistik sosial, mengkaji kedudukan statistik dalam penelitian sosial, distribusi frekuensi, penyajian data, statistik deskripsi, inferensial, parametrik non parametrik, pengolahan data untuk penelitian Administrasi dan Sosial. Mahasiswa diharapkan mampu memahami konsep statistik deskriptif, statistik inferensial, mengaplikasikan konsep rerata, standar deviasi, median, modus, rentangan, panjang interval, interval kelas, nilai tengah setiap interval kelas, frekuensi absolut, frekuensi relatif, dan mengaplikasikan uji normalitas data, Mata kuliah ini bertujuan untuk memperkenalkan mahasiswa arti ruang lingkup kegunaan statistik sebagai salah satu alat vital dalam mempelajari ilmu sosial dan membahas karakteristik data secara ukuran-ukuran yang relevan.


 SPK1101           Pengantar Ilmu Komunikasi                                                                     3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan untuk mengkaji konsep-konsep dasar dan praktis mengenai ilmu komunikasi yang meliputi definisi, komponen komunikasi, fungsi komunikasi, karakteristik komunikasi, model komunikasi, kode- kode verbal dan nonverbal, dan hambatan komunikasi. Selain itu mata kuliah ini juga mengulas tataran komunikasi mulai dari komunikasi intrapribadi, komunikasi antarpribadi, komunikasi kelompok, komunikasi organisasi, dan komunikasi massa, serta memberikan pengetahuan kepada mahasiswa mengenai kompetensi dan etika komunikasi.


SPK1102            Bahasa Inggris                                                                                               2 SKS

Mata kuliah ini diajarkan untuk meningkatkan kemampuan mahasiswa dalam membaca dan memahami berbagai referensi seperti buku ajar, buku referensi, artikel  jurnal  ataupun artikel  ilmiah  populer yang  berbahasaInggris. Globalisasi dan ketatnya persaingan di dunia kerja menuntut para mahasiswa untuk memiliki penguasaan bahasa internasional minimal Bahasa Inggris baik secara lisan maupun tertulis. Mata kuliah ini diharapkan dapat mendukung kemampuan public speaking dan kemampun menulis esai mahasiswa. Mahasiswa diharapkan semakin terlatih menyampaikan gagasan ketika mengikuti berbagai ajang di lingkup internasional seperti konferensi internasional, lomba debat berbahasa Inggris, lomba esai dan kompetisi lainnya.


SPK1103            Teknik Penulisan Karya Ilmiah                                                               2 SKS

Mata kuliah wajib yang memiliki sasaran untuk mengembangkan kemampuan mahasiswa di bidang penulisan ilmiah. Mata Kuliah Penulisan Karya Ilmiah membahas mengenai karakteristik dan jenis tulisan ilmiah, struktur tulisan ilmiah yang baik, tata penulisan yang baku dan benar, cara penulisan kutipan langsung dan kutipan tidak langsung, cara penulisan daftar pustaka dan sumber kutipan, serta hal-hal teknis yang berkaitan dengan penulisan ilmiah lainnya. Melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat mempersiapkan diri dalam pengerjaan tugas kuliah bagi mata kuliah lanjut maupun skripsi.


UNI1003            Kewarganegaraan                                                                                        2 SKS

Mata Kuliah Wajib Kurikulum pada Pendidikan Tinggi yang bertujuan untuk membekali kepribadian mahasiswa agar dapat berfikir secara komprehensif integral, memiliki wawasan pengetahuan yang luas, dapat hidup berdemokrasi, berbudi pekerti yang luhur, sadar akan hak dan kewajibannya sebagai warga Negara Indonesia serta memiliki rasa tanggung jawab yang besar akan kemajuan bangsa dan Negara Indonesia di masa depan.


UNI1004            Bahasa Indonesia                                                                                         2 SKS

Mata Kuliah Wajib Kurikulum pada Pendidikan Tinggi mengharapkan mahasiswa mampu untuk (1) menggunakan bahasa Indonesia untuk memperkaya pikiran, gagasan, dan sikap ilmiah ke dalam berbagai bentuk karya ilmiah yang berkualitas (memenuhi syarat objektivitas, koherensi, kohesi, efektivitas, efisiensi dan komunikatif); (2) menyunting secara kritis berbagai karya lmiah dan menyempurnakannya berdasarkan hasil suntingan; (3) memanfaatkan kemahiran dalam berbahasa Indonesia untuk mengembangkan diri sepanjang hayat. Perkuliahan ini dilaksanakan dengan pendekatan komunikatif dan kontektual melalui teknik diskusi, latihan, dan presentasi.


SPO1204            Pengantar Antropologi                                                                                3 SKS

Mata kuliah ini secara garis besar pembahasan meliputi : Pengertian antropologi; perkembangan antropologi dari semenjak pembentukannya sampai sekarang; kehidupan manusia yang terus berkembang menyebabkan terjadinya cabang-cabang antropologi; masyarakat dan kebudayaan mengkaji bahwa masyarakat memerlukan pengaturan dan kehidupan yang berkelanjutan sehingga tidak akan lepas dari kebudayaan; pembentukan kebudayaan yang dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti, lingkungan geografis, induk bangsa, kontak anar budaya, dan adanya kebutuhan dasar; rincian setiap unsur-unsur kebudayaan yang universal; kepribadian masyarakat yang terbentuk sebagai hasil budaya; Bangsa Indonesia yang Bhinneka Tunggal Ika; Pembangunan Indonesia.


SPK1204            Sistem Sosial Budaya Indonesia                                                              3 SKS

Mata kuliah Sistem Sosial Budaya Indonesia bertujuan untuk mengkaji definisi sistem sosial dan budaya menurut para ahli, serta mengkaji permasalahan mendasar dalam sistem sosial dan budaya khususnya dalam konteks masyarakat di Indonesia. Mata kuliah ini juga membahas permasalahan munculnya integrasi sosial dan konflik sosial, faktor penyebab konflik sosial, serta upaya antisipasi dalam perspektif teori Sosiologi. Mata kuliah ini juga menyajikan studi kasus mengenai permasalahan sosial di tengah masyarakat untuk melengkapi pemahaman mahasiswa.


SPK1205            Sistem Politik Indonesia                                                                            3 SKS

Mata kuliah ini mengkaji konsep-konsep pokok dari ilmu politik pengertian, ruang lingkup sistem politik di Indonesia, peran dan fungsi lembaga tinggi negara dalam sistem politik di Indonesia. Mata kuliah ini juga memberikan pemahaman mengenai legitimasi politik, partai politik, sistem kepartaian, pemilihan umum, dan partisipasi masyarakat dalam pemilu. Selain itu, mata kuliah ini juga mengkaji reformasi birokrasi, serta pokok bahasan mengenai media massa dan kaitannya dengan demokratisasi.


SPK1206            Sistem Komunikasi Indonesia                                                                 3 SKS

Mata kuliah ini memberikan wawasan dan pengetahuan kepada mahasiswa bahwa sistem komunikasi merupakan subsistem dari sistem sosial, politik dan budaya. Mata kuliah ini juga mengkaji karakteristik sistem komunikasi di Indonesia, kebebabasan berpendapat dan demokrasi, sistem komunikasi pedesaan dan perkotaan, fungsi sistem komunikasi di Indonesia, hubungan antara sistem komunikasi interpersonal dengan komunikasi massa, serta membahas keterkaitan antara sistem komunikasi dan perubahan sosial di Indonesia.


SPK1207            Psikologi Komunikasi                                                                                  2 SKS

Mata kuliah ini menguraikan perspektif Ilmu Psikologi dalam mengkaji fenomena komunikasi yang terjadi pada diri manusia. Melalui mata kuliah ini mahasiswa diajak untuk mencermati aspek psikologis, seperti: persepsi, motivasi, konsep diri, dan faktor psikologis lainnya yang turut andil mempengaruhi komunikasi manusia dalam tataran komunikasi intrapersonal, komunikasi antarpribadi, komunikasi kelompok dan komunikasi massa. Mata kuliah ini mengkaji konsepsi manusia menurut pendekatan Psikoanalisis dan Psikologi Humanistik, ruang lingkup Psikologi Komunikasi, konsep diri, psikologi komunikasi massa, psikologi komunikator, psikologi pesan, dan psikologi public speaking.


SPK1208            Fotografi                                                                                                             2 SKS

Mata kuliah ini bertujuan memberikan pemahaman dan pengalaman praktis di bidang fotografi. Mata kuliah ini mengkaji hal-hal dasar seperti fotografi, sejarah kemunculan dan perkembangannya, pengetahuan dasar mengenai unsur-unsur fotografi, definisi istilah-istilah teknik dalam fotografi, serta memberikan penekanan pada hal-hal praktis yang berkaitan dengan teknik pencahayaan dalam fotografi, bagian-bagian dalam kamera dan lensa beserta fungsinya, jenis-jenis fotografi dan perbedaan teknik pengambilan gambarnya. Melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu memahami dan mempraktikkan teknik memotret objek mati (still life), memotret landscape, memotret aktivitas manusia (human activity).


SPK2102            Filsafat Ilmu                                                                                                   3 SKS

Mata kuliah ini mengkaji hal-hal mendasar mengenai ilmu pengetahuan, ciri-ciri ilmu pengetahuan, dasar-dasar pengetahuan, penalaran, logika, perkembangan dan periodisasi ilmu pengetahuan, pengelompokan ilmu pengetahuan, logika ilmu dan berpikir ilmiah, ilmu dan kebudayaan, tanggung jawab moral keilmuan. Selain itu, mata kuliah ini mengkaji jalinan filsafat, ilmu dan agama, pengertian filsafat, sejarah filsafat, dan pandangan para filsuf. Mata kuliah ini juga berusaha mengkaji ilmu dari beragam perspektif filosofis.


SPK2102            Teori Komunikasi Klasik & Modern                                                     3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada mahasiswa mengenai karakteristik paradigma penelitian berdasarkan empat basic beliefs (landasan falsafah), yaitu: ontologis, epistemologis, aksiologis dan metodologis. Mata kuliah ini juga bertujuan untuk melengkapi pemahaman mahasiswa secara komprehensif mengenai teori-teori tentang pengirim pesan (komunikator), teori-teori pesan, teori-teoripercakapan, teori-teori media, serta teori-teori budaya dan masyarakat yang masuk dalam pendekatan klasik dan modern.


SPK2103            Komunikasi Media                                                                                        3 SKS

Mata kuliah ini merupakan pengantar bagi mahasiswa yang ingin memperdalam kompetensi di bidang jurnalistik dan penyiaran. Mata kuliah ini mengkaji konsep-konsep dasar dalam jurnalisme cetak, penyiaran, dan jurnalisme online. Selain itu mata kuliah ini juga bertujuan untuk memberikan pengetahuan kepada mahasiswa mengenai sejarah dan perkembangan industri media, proses produksi berita pada media konvensional (cetak, radio, televisi) dan media online, sistem stasiun jaringan, serta penyiaran televisi digital di Indonesia.


SPK2104            Komunikasi Strategis                                                                                   3 SKS

Mata kuliah ini merupakan mata kuliah pengantar bagi mahasiswa yang ingin memperdalam kompetensi di bidang komunikasi strategis seperti public relations, periklanan, dan komunikasi pemasaran. Mata kuliah ini mengkaji ragam perspektif komunikasi dalam kegiatan periklanan bisnis, public relations, kampanye politik, dan komunikasi pemasaran. Mata kuliah ini menekankan bahwa dalam setiap bentuk praktik komunikasi di bidang apapun selalu didasari dengan perencanaan secara strategis.


SPK2105            Komunikasi Antar Budaya                                                                        3 SKS

Mata kuliah ini mengkaji hakikat kebudayaan, hubungan antara komunikasi dan budaya, karakteristik budaya, dan adaptasi budaya. Secara spesifik mata kuliah ini juga membahas mengenai definisi komunikasi antarbudaya, teori- teori komunikasi antarbudaya, serta mengajak mahasiswa menganalisis fenomena atau peristiwa komunikasi yang melibatkan perbedaan budaya, prasangka budaya, konflik berbasis perbedaan budaya dan etnisitas, serta penerapan komunikasi antarbudaya dalam lingkup masyarakat di Indonesia.


SPK2106            Sosiologi Komunikasi                                                                                  3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan mahasiswa pemahaman mendasar mengenai proses manusia mengkomunikasikan identitas, memahami dan menanggapi setiap tindak komunikasi. Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami bagaimana cara mengembangkan keterampilan komunikasi yang efektif melalui komunikasi verbal dan nonverbal. Mata kuliah ini juga membahas kajian dasar komunikasi retoris, komunikasi lintas budaya, komunikasi massa, dan komunikasi yang dimediasi teknologi digital.


SPK2107            Produksi Konten Audio                                                                              3 SKS

Mata kuliah ini memberikan pemahaman teoritis dan pengalaman praktis mengenai produksi konten audio yang disiarkan melalui radio dan platform media digital berbasis suara yaitu Podcast. Mata kuliah ini menjelaskan langkah awal dalam produksi konten audio yang mancakup analisis khalayak, penetapan tujuan komunikasi (objectives), penyusunan kerangka pemikiran (outline). Mahasiswa juga diajak untuk memahami strategi kreatif penyusunan pesan melalui Podcast dan radio, perbedaan prinsip- prinsip antara produksi konten audio radio dan Podcast. Selain itu, mahasiswa juga diwajibkan membuat satu konten audio sebagai penilaian.


SPK2208            Kewirausahaan                                                                                           2 SKS

Mata kuliah kewirausahaan dirancang untuk memberikan pengetahuan, keterampilan dan kemampuan kepada mahasiswa tentang hal yang terkait dengan persiapan menjadi wirausaha. Mata kuliah ini juga akan menelaah sumber dan inovasi baru dalam bidang usaha, membangun dan mengasah entrepreunerial skills yang dimiliki oleh mahasiswa. Kuliah ini akan mendidik mahasiswa untuk memiliki jiwa kewirausahaan sehingga akan menjadi modal yang baik ketika lulus dari PTN, serta membentuk jiwa mandiri dan independen. Selain itu, mata kuliah ini diharapkan dapat mengeluarkan keberanian mahasiswa untuk berani bersaing dan memutuskan untuk merancang dan membuat sebuah usaha.


SPK2208            Teori Komunikasi Pascamodern                                                           3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan yang mendalam kepada mahasiswa mengenai karakteristik paradigma penelitian berdasarkan empat basic beliefs (landasan falsafah), yaitu: ontologis, epistemologis, aksiologis dan metodologis. Mata kuliah ini juga bertujuan memberikan pemahaman yang komprehensif kepada mahasiswa mengenai teori-teori tentang pengirim pesan (komunikator), teori-teori pesan, teori-teori percakapan (conversation), teori-teori media, teori-teori budaya dan masyarakat yang masuk dalam pendekatan (periodisasi) pascamodern.


SPK2209            Metodologi Penelitian                                                                               3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan mengantarkan mahasiswa pada pengetahuan awal mengenai ruang lingkup penelitian komunikasi; karakteristik penelitian ilmiah; prosedur dalam penelitian; paradigma penelitian; perbedaan metodologi kuantitatif dan kualitatif; jenis-jenis penelitian yang mencakup deskriptif, eksplanatif, evaluatif, dan eksplorasi (grounded); ragam metode penelitian kuantitatif dan kualitatif yang meliputi survei, analisis isi kuantitatif, eksperimental, sensus, observasi non-partisipan dan partisipan, depth-interview, focus group discussion (FGD), studi kasus, etnografi, analisis wacana dan analisis wacana kritis, framing, dan semiotika.


SPK2210            Periklanan                                                                                                      3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan memberikan pengetahuan teoritis dan praktis kepada mahasiswa mengenai dasar-dasar periklanan, positioning dalam iklan, jenis iklan, media dalam periklanan, citra yang dibentuk dalam iklan, pesan kreatif dalam iklan layanan masyarakat, tahapan dalam proses kreatif yang meliputi ringkasan klien (client brief), persiapan naskah iklan dan ringkasan kreatif (creative brief), dan eksekusi atau praktik produksi, dan editing iklan. Mata kuliah ini juga melengkapi pemahaman mengenai etika dalam periklanan dan teori-teori yang relevan dengan riset maupun praktik periklanan.


SPK2211            Komunikasi Organisasi                                                                               3 SKS

Mata kuliah ini mengkaji konsep-konsep dasar mengenai definisi komunikasi organisasi, karakteristik komunikasi organisasi, tujuan organisasi, fungsi manajemen, jaringan komunikasi, budaya organisasi, iklim organisasi, etika dalam komunikasi organisasi, hambatan komunikasi, serta konsep lainnya yang berhubungan dengan komunikasi organisasi. Mata kuliah ini juga fokusmengkaji teori-teori organisasi dan implikasinya terhadap komunikasi, meliputi teori manajemen ilmiah, teori hubungan manusia, dan teori sistem, dan teori kontemporer tentang kualitas organisasi.


SPK2212            Produksi Konten Audio Visual                                                                 3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan memberikan pemahaman teoritis dan pengalaman praktis kepada mahasiswa mengenai proses produksi sebuah konten audio- visual baik yang berupa konten kreatif di media sosial maupun program yang disiarkan melalui televisi. Mata kuliah ini mengkaji nilai-nilai berita dan jenis-jenis berita; proses pengumpulan berita, pemilihan, dan penyajian berita; camera handling dan penggunaan kamera handphone untuk liputan berita; stand up reportase dan teknik wawancara; penulisan naskah berita; news presenting dan anchoring; konsep dan praktik hard news; konsep dan praktik soft news. Mata kuliah ini juga mengkaji aspek-aspek produksi video feature dan video dokumenter, serta menajak mahasiswa membuat karya produksi video yang lengkap.


SPK2213            Komunikasi Administrasi                                                                          2 SKS

Mata kuliah ini bertujuan untuk membekali mahasiswa dengan pengetahuan umum mengenai definisi komunikasi administrasi, unsur dasar, peranan, bentuk komunikasi administrasi, pola komunikasi dalam sebuah oganisasi, iklim komunikasi dan faktor-faktor yang mempengaruhi efektivitas komunikasi administrasi pada suatu organisasi. Mata kuliah ini juga berupaya memberikan pemahaman yang mendalam kepada mahasiswa mengenai teori-teori komunikasi yang relevan dengan cakupan bidang komunikasi administrasi, termasuk bagaimana bentuk-bentuk hambatan (noise) mendistorsi proses komunikasi administrasi.


SPK2214            Komunikasi Pembangunan                                                                       2 SKS

Mata kuliah ini mengkaji sejarah komunikasi pembangunan, strategi komunikasi dalam pembangunan dalam konteks masyarakat di Indonesia, saluran komunikasi dalam pembangunan, pemanfaatan teknologi komunikasi sebagai pendukung pembangunan, serta relevansi teori-teori komunikasi dalam pembangunan. Selain itu, mata kuliah ini juga berupaya memberikan pemahaman yang komprehensif kepada mahasiswa mengenai paradigma-paradigma dalam pembangunan sosial di negara maju dan negara berkembang, beserta teori-teori pembangunan yang berlaku secara global dan kontekstual dalam lingkup masyarakat Indonesia.


SPK2215            Komunikasi Pemasaran                                                                              2 SKS

Mata kuliah ini mengkaji pengertian dan gambaran umum komunikasi [emasaran, definisi dan karakteristik merek (brand), karakteristik produk dan proses pengambilan keputusan, teori sebagai dasar strategi dalam komunikasi pemasaran, analisis situasi, taktik pemilihan media promosi dalam komunikasi pemasaran, perkembangan promosi penjualan, peran exhibition dalam bauran IMC. Mata kuliah ini juga melengkapi pemahaman mahasiswa mengenai identitas dan strategi membuat identitas visual brand. Mahasiswa juga diajak untuk melakukan review perencanaan komunikasi pemasaran berdasar klien.


SPK2216            Professional Image Branding                                                                   2 SKS

Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan mengenai identitas merek (brand), bagaimana mengkomunikasikan kepribadian dan potensi diri sebagai sebuah merek, strategi membentuk identitas sebagai bagian dari personal branding, prinsip-prinsip dalam melakukan personal branding sebagai seorang profesional di bidang yang digeluti, penentuan target khalayak, pengidentifikasian kompetitor, analisis SWOT, membangun branding melalui tulisan yang dipublikasikan, melalui media sosial, dan melalui wicara publik.


SPK2217            Teknologi Informasi dan Komunikasi                                                    2 SKS

Mata kuliah ini mengkaji tentang konvergensi media, perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, telekomunikasi dan keterkaitannya dengan kewarganegaraan, implikasi sosial dari perkembangan teknologi digital, serta industri media baru. Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pemahaman umum kepada mahasiswa mengenai proses komunikasi manusia dan perkembangan medium komunikasi yang dimulai dari era komunikasi lisan, tulisan, cetak, penyiaran, internet, dan perkembangan media digital yang pesat saat ini.


SPK2218            Jurnalisme Kontemporer                                                                          2 SKS

Mata kuliah ini mengkaji isu-isu terkini (kontemporer) dalam bidang jurnalistik termasuk perkembangan aliran jurnalisme yang di antaranya mencakup jurnalisme otobiografis jurnalisme lingkungan, jurnalisme ilmu pengetahuan, jurnalisme damai, jurnalisme warga & media sosial, jurnalisme presisi, jurnalisme data, dan jurnalisme visual. Mata kuliah Jurnalisme kontemporer juga fokus mengkaji keterkaitan perkembangan teknologi baru dengan isu praktik jurnalistik terbaru, jurnalistik dan kepanikan moral, serta tabloidisasi berita.


SPK2219            Penulisan Berita dan Karangan Khas                                                    2 SKS

Mata kuliah ini membahas mengenai pengertian berita dan karangan khas (feature), klasifikasi berita dan karangan khas, alur penulisan dalam berita dan karangan khas, perbedaan prinsip dalam penulisan berita dan karangan khas. Mata kuliah ini juga memberikan pemahaman praktis kepada mahasiswa mengenai cara mengembangkan tulisan; kriteria berita dan karangan khas yang baik; struktur penulisan berita TV, radio, cetak, dan online; struktur penulisan karangan khas.


SPK3101            Metode Penelitian Kuantitatif                                                                  3 SKS

Mata kuliah ini secara spesifik mengkaji metodologi penelitian kuantitatif yang dimulai dari elemen dasar penelitian yang mencakup konsep, konstruk, variable, hipotesis, data, dan teori; jenis penelitian kuantitatif; uji validitas dan reliabilitas; teknik sampling; jenis analisis data kuantitatif (analisis univariat, analisis bivariat, dan analisis multivariat); dan metode riset dalam penelitian kuantitatif yang terdiri dari: survei, analisis isi kuantitatif, eksperimental, dan sensus.


38.SPK3102 Komunikasi Bencana                                                                                        3SKS

Mata kuliah ini mengkaji definisi dan ruang lingkup komunikasi bencana, teori dan pendekatan praktis komunikasi bencana. Mata kuliah Komunikasi Bencana juga membahas alur informasi dalam manajemen penanggulangan bencana; komunikasi, persepsi dan perilaku masyarakat selama penanggulangan bencana alam, strategi komunikasi resiko bencana alam yang efektif, perananan media sosial sebagai alat manajemen bencana. Mata kuliah ini juga memberikan penekanan pada peran media massa dalam mengantisipasi dan memitigasi resiko bencana alam.


SPK3103            Literasi Media                                                                                                  2 SKS

Mata kuliah ini memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai keterkaitan antara literasi media dengan peradaban masyarakat. Melalui mata kuliah ini mahasiswa dapat memahami perkembangan media, kekuataan persuasi media baru, pengertian dan jenis-jenis literasi media, tujuan literasi media, berpikir kritis dalam bermedia (critical thinking), arus hoaks di media sosial, cara-cara menumbukan sikap kritis dalam bermedia. Penekanan dalam mata kuliah ini adalah mahasiswa mampu mengkaji riset- riset yang meneliti bagaimana literasi media khususnya media digital masyarakat.


SPK3104            Kajian Budaya dan Media                                                                           3 SKS

Mata kuliah ini mengkaji konsep-konsep inti dari cultural studies yang meliputi: budaya dan praktik penandaan, representasi, materialisme dan non- reduksionisme, artikulasi, kuasa, ideologi dan budaya populer, teks dan pembaca, serta subjektivitas dan identitas. Mata kuliah ini juga bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai metodologi dalam cultural studies yang di antaranya mencakup etnografi, pendekatan tekstual, dan studi resepsi (reception studies).


SPK3105            Wicara Publik dan Pembawa Acara                                                       2 SKS

Mata kuliah ini bertujuan membekali mahasiswa dengan pengetahuan mengenai sejarah dan perkembangan retorika, elemen-elemen wicara publik (public speaking), macam-macam bentuk wicara publik, teknik dalam wicara publik, cara membuat pembukaan dan penutup yang berkesan di benak khalayak, teknik olah vokal untuk mendukung kemampuan wicara publik, gaya dan penyampain wicara publik, cara mengatasi rasa takut berbicara di depan umum, serta panduan untuk meningkatkan kemampuan wicara publik.


SPK3106            Komunikasi Kebijakan dan Perubahan Sosial                                  3SKS

Mata kuliah ini berupaya memberikan pemahaman secara komprehensif kepada mahasiswa mengenai kunci dari komunikasi publik dalam sosialisasi kebijakan agar diterima oleh masyarakat. Mata kuliah ini mengkaji peran pemerintah dalam mengkomunikasikan kebijakan publik, hakikat dan fungsi komunikasi pemerintah, pentingnya komunikasi pemerintah yang efektif kepada publik. Selain itu, melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa juga mampu memahami paradigma baru  komunikasi pemerintah khususnya di era digital.


SPK3107            Perencanaan Kampanye                                                                              2 SKS

Mata kuliah ini bertujuan memberikan pemahaman pada mahasiswa mengenai konsep komunikasi persuasif; perbedaan karakteristik antara kampanye yang berorientasi produk (product-oriented campaigns), kampanye kandidat (candidate-oriented campaigns) dan kampanye untuk perubahan sosial (social change campaigns atau cause oriented campaigns); serta tahapan-tahapan dalam kampanye mulai dari perencanaan, proses eksekusi, hinga evaluasi. Melalui mata kuliah ini, mahasiswa juga diharapkan mampu mengidentifikasi dan mengantisipasi hambatan-hambatan dalam perencancanaan kampanye.


SPK3108            Komunikasi Krisis                                                                                         2 SKS

Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai definisi komunikasi krisis, parameter komunikasi krisis, fase komunikasi krisis, dan strategi manajemen komunikasi krisis. Mata kuliah ini juga bertujuan mengembangkan kemampuan analitis mahasiswa dengan menyajikan studi kasus dan memberikan pemahaman mengenai metode analisis isi media untuk mengetahui opini publik yang berkembang, perkembangan situasi krisis dan strategi manajemen krisis pada setiap perusahaan yang berbeda-beda.


SPK3109            Media Relations                                                                                              2 SKS

Mata kuliah ini mengkaji definisi dan ruang lingkup media relations, teori- teori komunikasi yang relevan dengan fungsi atau divisi media relations, serta strategi dan teknik membangun hubungan yang baik antara organisasidengan media, bentuk-bentuk media relations, praktik media relations, kompetensi dasar jurnalisme yang perlu dimiliki oleh praktisi public relations dalam menjalankan tugas dan fungsi media relations, memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai kekuatan media massa dan media sosial dalam menggerakkan opini publik yang dapat berpengaruh pada citra korporat.


SPK3110            Desain Komunikasi Visual                                                                         2 SKS

Mata kuliah ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mengenai prinsip- prinsip komunikasi visual, strategi memanfaatkan visual sebagai alat komunikasi persuasif yang efektif, proses kreatif pencarian ide yang kreatif, dan studi mengenai cara mengkombinasikan typography, photography, printing, dan teknik lainnya agar karya visual yang estetis, komunikatif, dan kreatif. Melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat memahami berbagai gaya dalam desain grafis, serta perkembangan desain grafis dan kaitannya dengan perkembangan teknologi.


SPK3111            Penulisan Kreatif                                                                                            2 SKS

Mata kuliah ini mengkaji hakikat kreatif iklan, aturan dan tip penulisan, serta aspek-aspek yang berkaitan dengan kreatif iklan di antaranya: nirmana, tipografi, warna, faktor-faktor teknis, prinsip berpikir kreatif, dasar kreatif iklan dalam media cetak, model ambience media. Mata kuliah ini juga mengajarkan pengalaman praktis mengenai bagaimana menentukan topik, tema dan judul sebuah tulisan, serta cara menuliskan berbagai bentuk tulisan seperti opini, photo caption, creative newsletter, narasi pidato, summary/ resume.


SPK3112            Ekonomi Politik Media                                                                                2 SKS

Mata kuliah ini mengkaji konsep dasar ekonomi politik media, konsep penawaran, produksi dan biaya yang harus dikeluarkan untuk memproduksi isi media, konsep pendapatan dan iklan media, praksis perencanaan dan operasi media cetak, praksis perencanaan dan operasi media radio, praksis perencanaan dan operasi media online, praksis perencanaan dan operasi media televisi, regulasi pemerintah dan pengaruhnya terhadap kehidupan ekonomi media. Mata kuliah ini juga mengkaji ekonomi politik media dalam sudut pandang kritis, bagaimana keterkaitan ekonomi politik suatu media dengan produksi konten, dan komodifikasi pekerja media dan komodifikasi konten.


UNI3001            KKN Reguler

Kuliah Kerja Nyata Reguler (KKN-R) merupakan KKN yang pengelolaannya secara keseluruhan dilakukan oleh Pusat KKN LP2M Universitas Sriwijaya sejalan dengan ketentuan yang dikeluarkan oleh Pusat KKN. Program kegiatan dalam KKN regular terdiri dari dua program, yaitu program umum dan program profesi. Program umum merupakan program yang dilakukan oleh seluruh anggota kelompok dalam satu lokasi yang sama, sedangkan program profesi adalah program yang berkaitan dengan program studi/jurusan dari mahasiswa.


UNI3002            KKN Tematik

Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) merupakan KKN yang dilaksanakan oleh kelompok mahasiswa yang dihubungkan dengan tema tertentu yang disesuaikan dengan bidang keahlian kelompok mahasiswa tersebut yang sifatnya multidisiplin. Pelaksanaan KKN-T diatur oleh Pusat KKN LP2M Universitas Sriwijaya. Kelompok mahasiswa peserta KKN-T harus menyesuaikan program kegiatannya dengan tema yang telah ditentukan oleh pihak Universitas Sriwijaya. Pihak Universitas akan menentukan tema umum dan menawarkan beberapa tema khusus yang dapat dipilih sesuai dengan bidang keahlian kelompok mahasiswa.


UNI3003            KKN Mitra Desa

Kuliah Kerja Nyata Kemitraan dengan Desa (KKN-KD) merupakan KKN yang disesuaikan dengan permintaan desa atau penawaran dari LP2M Universitas Sriwijaya ke desa yang bersangkutan. Kuliah Kerja Nyata Kemitraan dengan Desa ini diselenggarakan atas dasar kerja sama dengan desa yang merupakan mitra. Kerja sama didasarkan pada MoA antara desa terkait dan LP2M Universitas Sriwijaya. Penyelenggaraan KKN_KD diatur oleh Pusat KKN LPPM Universitas Sriwijaya.


SPK3213            Metode Penelitian Kualitatif                                                                     3SKS

Mata kuliah ini secara spesifik mengkaji desain penelitian kualitatif mulai dari latar belakang masalah, tujuan dan manfaat penelitian; pemilihan informan atau subjek penelitian; metode dalam penelitian kualitatif yang terdiri dari: wawancara mendalam, focus group discussion (FGD), studi kasus, etnografi, analisis wacana dan analisis wacana kritis, framing, dan semiotika. Selain itu mata kuliah ini juga mengkaji teknik analisis dan interpretasi data, serta penilaian kesahihan (keabsahan) penelitian kualitatif.


SPK3214            Komunikasi Kesehatan                                                                               3 SKS

Mata kuliah ini mengkaji ruang lingkup komunikasi kesehatan yang mencakup komunikasi kesehatan bagi tenaga kesehatan, dampak komunikasi kesehatan dalam pembangunan kesehatan, komunikasi dalam perubahan perilaku. Mata kuliah ini juga membahas definisi, sasaran, tujuan, kegiatan-kegiatan, argumentasi dalam melakukan advokasi, serta pendekatan antarpribadi sebagai teknik komunikasi kesehatan. Selain itu, melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa dapat memahami strategi pemanfaatan media dalam komunikasi kesehatan.


SPK3215            Komunikasi Politik                                                                                       3 SKS

Mata kuliah ini mengkaji hal-hal mendasar mengenai definisi komunikasi politik, karakteristik komunikasi politik, fungsi dari komunikasi politik. Mata kuliah ini juga membahas komunikasi politik dalam sistem demokrasi, peran pers dan media massa dalam komunikasi politik di Indonesia, serta contoh kasus komunikasi politik di Indonesia dan lingkup internasional. Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki pengetahuan mengenai peran pers dan media massa dalam komunikasi politik di Indonesia, karakteristik dan efektivitas komunikasi politik, serta pentingnya komunikasi politik dalam hubungan internasional.


SPK3216            Kajian Media dan Gender                                                                           3 SKS

Mata kuliah ini mengkaji bagaimana isu gender dan isu minoritas berbasis etnisitas, agama, disabilitas dibangun melalui komunikasi dalam konteks budaya. Selain itu, mata kuliah ini juga membahas bagaimana media mengonstruksi isu gender dan minoritas lainnya dan bagaimana konstruksi tersebut berkembang di tengah masyarakat. Melalui mata kuliah ini, diharapkan mahasiswa mampu memahami faktor pencetus ketimpangan gender, gerakan feminisme, serta teori-teori gender. Mahasiswa juga diharapkan memahami permasalahan-permasalahan kelompok minoritas dan perspektif teori Komunikasi yang dapat digunakan untuk mengkajinya.


SPK3217            Etika Komunikasi                                                                                          3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan memberikan pengetahuan dan pemahaman, serta kemampuan analisis mahasiswa mengenai etika profesi di bidang jurnalistik (cetak, penyiaran, dan online), public relations, komunikasi pemasaran, dan periklanan dengan memakai sudut pandang teori-teori etika dan nilai-nilai kemanusiaan. Mata kuliah ini memberikan pemahaman pada siswa mengenai pengertian etika, hubungan filsafat dan etika, unsur pokok dalam etika komunikasi, privasi dalam etika komunikasi, konfidensialitas dan kepentingan umum, serta permasalahan dilema etis yang sering ditemui di lapangan.


SPK3218            Komunikasi Korporat                                                                                  3 SKS

Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan pengetahuan mengenai perubahan lingkungan bisnis yang menjadikan komunikasi korporat menjadi urgen; strategi komunikasi korporat; pengelolaan identitas, citra, dan reputasi korporat; serta kontribusi dari setiap fungsi public relations (corporate responsibility, media relations, internal communications, investor relations, government relations, dan crisis communication) terhadap reputasi korporat. Selain itu mata kuliah ini juga memberikan pengetahuan terkait pemanfaatan perkembangan teknologi media digital dalam komunikasi korporat.


SPK3219            Manajemen Media                                                                                         2 SKS

Mata kuliah ini memberikan pemahaman pada mahasiswa mengenai konsep dasar manajemen media massa yang mencakup manajemen sumber daya manusia, manajemen sumber daya informasi dan teknologi, manajemen media global, serta manajemen konvergensi media. Mata kuliah ini juga mengkaji praksis newsroom media surat kabar, praksis newsroom media televisi, praksis newsroom media radio, praksis newsroom media online. Selain itu, melalui mata kuliah ini mahasiswa diajak untuk memahami perkembangan penelitian manajemen media.


SPK3220            Manajemen Kehumasan                                                                             2 SKS

Mata kuliah ini membahas mengenai definisi manajemen kehumasan, berbagai formula penyusunan program kehumasan, Analisa lingkungan, organisasi dan pemangku kepentingan (stakeholders), identifikasi karakteristik demografi, geografi dan psikografi, masalah-masalah yang sering ditemui dalam praktik kehumasan, serta strategi pesan dan media komunikasi. Selain itu, melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan memiliki pemahaman mengenai model perencanaan, teori sistem, pembagian tanggung jawab, serta teknik evaluasi untuk menilai manajemen kehumasan.


SPK3221            Komunikasi dan Kajian Media Global                                                  2 SKS

Mata kuliah ini mengkaji struktur, aliran, arus dan politik industri media di berbagai negara. Selain itu mata kuliah ini juga membahas perkembangan, perubahan sosial, dan potensi komunikasi global di masa yang akan datang. Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memiliki pengetahuan dan pemahaman yang komprehensif mengenai jaringan telekomunikasi internasional, media transnasional dan kompetisi ekonomi secara global, kajian teori komunikasi global, aturan dan hukum dalam komunikasi global, serta arus informasi di era digital dan berita-berita global.


SPK3222            Produksi Konten Media Sosial                                                                2 SKS

Mata kuliah ini memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai prinsip-prinsip dalam pembuatan konten foto, video, dan materi apapun yang diunggah melalui media sosial sebagai bentuk aktivitas branding maupun komunikasi pemasaran. Selain itu, mata kuliah ini juga memberikan pemahaman mengenai karakteristik, kelebihan dan kekurangan dari setiap jenis media sosial kemudian strategi dan taktik dalam memilih media sosial yang tepat untuk tujuan komunikasi yang ingin dicapai. Mata kuliah ini juga mengkaji aspek teoritis dan teknis yang berhubungan dengan aktivisme media sosial dan social media engagement.


SPK3223            Jurnalisme Investigatif                                                                               2 SKS

Mata kuliah ini memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai unsur-unsur naskah jurnalisme investigasif (Voice Over, Sound on Tape, Sound Up, dan lain-lain); struktur kalimat jurnalisme investigasi, jenis-jenis format berita televisi; ciri-ciri jurnalisme investigatif, perbedaan atau kekhasan aktivitas jurnalitik yang mencakup pengumpulan, peliputan, dan penyajian berita jurnalisme investigasif dengan aliran jurnalisme yang lain. Mata kuliah ini juga mengkaji, subyek pelaporan dan sumber berita public affair reporting, etika investigasi, teknik wawancara investigasi, dan teknik stand up untuk pelaporan berita.


SPK4102            Kuliah Kerja Komunikasi                                                                           4 SKS

Kuliah Kerja Komunikasi (KKK) adalah mata kuliah pilihan yang bertujuan untuk memberikan kesempatan pada mahasiswa untuk mengembangkan kemampuan kognitif, afektif, dan perilaku di dunia kerja khususnya pada organisasi atau institusi yang dipilih oleh mahasiswa. Melalui mata kuliah ini diharapkan mahasiswa mampu mengaplikasikan pengetahuan dan pemahaman teoritis mereka ke dalam hal-hal yang praktis.  Mata kuliah ini juga bertujuan agar mahasiswa dapat memiliki interaksi dengan mitra seprofesi sehingga keterampilan komunikasi sesuai bidang yang ditekuni semakin terasah.


SPK4102            Praktik Penelitian Komunikasi                                                                4 SKS

Mata kuliah ini merupakan pengantar untuk mata kuliah skripsi yang bertujuan untuk mempersiapkan kompetensi dan keterampilan mahasiswa dalam melakukan penelitian dan menuliskan karya ilmiah. Mata kuliah ini merupakan mata kuliah persiapan menuju penyusunan skripsi yang mana mahasiswa mendapat penugasan pembuatan proposal penelitian sesuai dengan topik dan bidang yang digeluti oleh mahasiswa. Pada mata kuliah ini, dosen tidak hanya menyampaikan matero berupa teori dan metodologi namun juga memberikan bimbingan selama proses pembelajaran.


SPK4103            Audit Komunikasi                                                                                         3 SKS

Mata kuliah ini memberikan pemahaman kepada mahasiswa mengenai pentingnya audit komunikasi pada organisasi, kapan audit komunikasi diperlukan, pengendalian audit komunikasi, persoalan utama audit komunikasi, fokus utama audit komunikasi, serta model dan proses audit komunikasi.Mata kuliah ini berusaha untuk memberikan pengetahuan secara komprehensif mengenai proses pengumpulan informasi, yaitu: metode focus group, metode review, analisis isi, dan analisis jaringan. Serta memberikan pengetahuan mengenai penulisan laporan audit dan masalah etika dalam audit komunikasi.


SPK4104            Event Management                                                                                        3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan memberikan pengetahuan teoritis dan pengalaman praktis tentang pengelolaan sebuah event. Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan mampu memahami langkah-langkah dalam penyusunan event mulai dari penetapan tujuan (objectives), riset untuk mengetahui karakteristik target khalayak, penetapan jenis dan bentuk event (waktu dan venue pelaksanaan), sosialisasi dan promosi event, pelaksanaan event, dan evaluasi. Mahasiswa juga diharapkan mampu memilih saluran dan taktik komunikasi yang tepat dalam mempromosikan sebuah event.


SPK4105            Lobi dan Negosiasi                                                                                         3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan mengembangkan kemampuan analitis dan komunikasi mahasiswa yang merupakan poin penting dalam negosiasi dalam konteks komunikasi bisnis maupun komunikasi politik. Melalui mata kuliah ini mahasiswa diharapkan dapat memiliki gambaran mengenai proses negosiasi yang terdiri dari tiga tahapan yang kompleks mulai dari tahap perencanaan (planning phase), tahap implementasi (implementation phase), dan tahap peninjauan atau evaluasi (reviewing phase). Mahasiswa juga diharapkan mampu memahami perbedaan negosiasi dalam konteks komunikasi bisnis dan komunikasi politik.


SPK4106            Komunikasi dan Resolusi Konflik                                                          3 SKS

Mata kuliah ini mengkaji potensi dan permasalahan konflik yang terjadi di Indonesia dan konflik antarnegara di lingkup global. Mata kuliah ini memberikan penjelasan mengenai pengertian konflik di ranah komuniaksi antarbudaya, komunikasi antarpribadi, komunikasi bisnis, komunikasi politik, komunikasi antarumat beragama, dan lain sebagainya. Mata kuliah ini juga menjelaskan strategi resolusi konflik pada masing-masing tataran komunikasi terutama yang berkaitan dengan konflik yang dipicu oleh perbedaan budaya.


SPK4107            Penggalian Data dan Analisis Media Sosial                                         3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan memberikan pengetahuan pada mahasiswa mengenai sejarah pemanfaatan big data dalam kajian sosial, peta dasar big data dan ilmu sosial, pemanfaatan big data untuk riset sosial dan komunikasi, metodologi pemanfaatan big data dalam ilmu sosial, definisi jejaring sosial dan analisis jejaring sosial, sejarah dna perkembangan analisis jejaring sosial, metode analisis jejaring sosial dengan big data, dan pengetahuan mengenai perangkat untuk analisis jejaring sosial.


SPK4108            Kajian Industri Hiburan                                                                             3 SKS

Mata kuliah ini membahas mengenai perkembangan industri hiburan di Indonesia dan perkembangan industri hiburan secara global. Mata kuliah Kajian Industri Hiburan mengkaji televisi sebagai media hiburan, kebijakan inhouse production, fetisisme program siaran yang pembahasannya berkaitan dengan share dan rating, struktur eksploitatif industri televisi. Selain itu mengkaji perkembangan industri musik dan hiburan lainnya di tengah pesatnya perkembangan media digital, serta topik-topik penelitian yang berkaitan dengan kajian industri hiburan.


SPK4109            Riset Khalayak                                                                                                 3 SKS

Mata kuliah ini bertujuan memberikan pengetahuan dan pemahaman kepada mahasiswa mengenai topik-topik riset komunikasi yang baru terkait khalayak,di antaranya: readership studies, reader-nonreader studies, riset kultivasi, readability studies. Mata kuliah ini mengajak mahasiswa memiliki pemahaman mengenai ruang lingkup riset khalayak, Menyusun proposal penelitian dalam topik riset khalayak, kerangka teori, metode penelitian, analisis data, dan menuliskan laporan hasil riset khalayak kemudian mempresentasikan hasil riset.


SPK4010            Skripsi                                                                                                                  6 SKS

Mata kuliah ini merupakan penugasan penyusunan penelitian yang terstruktur tentang topik penelitian tertentu. Dalam proses penyusunan skripsi, mahasiswa dibimbing oleh dosen pembimbing skripsi. Sebelum terjun ke lapangan, mahasiswa harus melalui tahapan seminar proposal. Proposal penelitian yang akan diujikan pada seminar proposal wajib mencakup Bab I yang berisi latar belakang, tujuan penelitian dan rumusan masalah, Bab II berisi teori, dan Bab III yang menguraikan metode penelitian. Setelah dinyatakan lulus seminar proposal, mahasiswa melanjutkan tahapan pengumpulan data dan analisis data, penemuan hasil penelitian, dan ujian akhir skripsi (ujian komprehensif)