Laboratorium Jurusan Ilmu Komunikasi

Laboratorium Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sriwijaya merupakan laboratorium yang baru berdiri di Jurusan Ilmu Komunikasi FISIP Universitas Sriwijaya. Laboratorium Ilmu Komunikasi ini berdiri berdasarkan Surat Keputusan Rektor Universitas Siriwjaya dengan Nomor : 090/UN9/DT.Kep/2015.

Adapun visi dan misi dan strategi pencapaian sasaran dari penyelenggaraan Laboratorium ini adalah :

Visi :

“Menjadi laboratorium unggulan yang berbasis riset dan praktis di Universitas Sriwijaya tahun 2020.”


Misi :

  1. Menyelenggarakan pendidikan tinggi di bidang ilmu komunikasi yang mampu menghasilkan lulusan yang memiliki integritas kepribadian yang luhur, bermoral dan taqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berwatak kebangsaan, berjiwa kepemimpinan, dan kompeten dalam bidang ilmu komunikasi;
  2. Menyelenggarakan pengembangan sumber daya manusia dalam penggunaan teknologi bidang ilmu komunikasi yang berkualitas dan memiliki sumbangan bagi pengembangan ilmu pengetahuan, pembangunan daerah dan masyarakat;
  3. Menyelenggarakan kegiatan pengabdian melalui kajian-kajian ilmu komunikasi yang memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat
  4. Membangun jejaring dengan berbagai lembaga terkait baik bersifat kolaboratif maupun kemitraan berdasarkan prinsip-prinsip ilmu komunikasi yang ilmiah, mandiri, dan manfaat bagi pengembangan kelembagaan, pembangunan daerah, dan masyarakat;

Strategi Pencapaian sasaran dilakukan melalui :

  1. Mendukung perkuliahan dengan melaksanakan praktikum yang mengacu pada kurikulum yang sudah disesuaikan dengan perkembangan Ilmu Komunikasi dan kebutuhan stakeholders.
  2. Melaksanakan kegiatan Pengabdian dosen dengan melibatkan mahasiswa dan mendukung penelitian dosen melalui fasilitas laboratorium
  3. Kerjasama dengan Fakultas lainnya di Universitas Sriwijaya, dan dengan televisi swasta nasional untuk pemagangan mahasiswa.
  4. Melaksanakan kegiatan pengembangan soft skill mahasiswa seperti pelatihan penggunaan alat-alat teknologi komunikasi yang ada di laboratorium
  5. Perbaikan dan Penyediaan sarana dan prasarana yang memadai yang dapat mendukung proses praktikum baik kuantitas maupun kualitasnya.
  6. Menambah sumber daya manusia yang kompeten untuk mendukung operasional praktikum dan laboratorium.
  7. Melakukan inovasi untukmendukung pengembangan Ilmu Komunikasi, melalui berbagai bentuk kegiatan ilmiah: diskusi, lokakarya, workshop dan sebagainya.
  8. Mendorong dan memfasilitasi mahasiswa agar terlibat aktif dalam berbagai kegiatan mahasiswa ilmu komunikasi, baik perlombaan tingkat nasional maupun internasional, serta dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat;

Fasilitas Pembelajaran di laboratorium ilmu komunikasi dapat dibilang sudah memadai, apalagi jika dilihat dari tahun pendirian yang masih muda terdapat 4 ruangan yang dijadikan sebagai laboratorium, 8 buah kamera digital, 4 buah kamera profesional, 1 buah mini crane, 1 buah slider kamera, 8 buah tripod kamera, 1 buah hardisk eksternal,  3 buah printer, 7 buah pc unit, 8 buah layar monitor, 1 set home theather, 1 buah soundcard rekaman, 4 buah headphone, 4 buah mic siaran, 2 buah mixer audio, 2 buah mixer video,  dan 1 buah LCD projector.

Suasana akademik di laboratorium ilmu komunikasi diciptakan dengan sebaik dan sekondusif mungkin guna mendukung peningkatan sumber daya manusia yaitu mahasiswa jurusan ilmu komunikasi di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sriwijaya.  Alat-alat laboratorium di sediakan penuh dalam mendukung proses pembelajaran dan praktikum mahasiswa, selain itu selalu diadakan pelatihan untuk peningkatan kualitas mahasiswa dalam pemanfaatan teknologi komunikasi.

Kepala Laboratorium Jurusan Ilmu Komunikasi :::…

Erlisa Saraswati, S.KPM., M.Sc

Link Terkait :::…