Rapat Kerja FISIP Unsri 2022 “Optimalisasi Capaian Kinerja FISIP Menuju Internasionalisasi”

Rapat kerja Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sriwijaya yang dilaksanakan pada tanggal 17 – 20 Januari 2022 di Hotel Aidia Grande Lampung, adapun tema yang kegiatan rapat kerja tahun 2022 ini yaitu “Optimalisasi Capaian Kinerja FISIP Menuju Internasionalisasi”. Kegiatan ini diikuti oleh unsur pimpinan FISIP Unsri, Ketua Jurusan/Program Studi, Ketua Laboratorium, ketua unit, tenaga pendidik serta tenaga kependidikan dilingkungan FISIP Unsri.

Dalam kata sambutannya sekaligus membuka acara rapat kerja FISIP Unsri tahun 2022, Dekan FISIP Unsri Prof. Dr. Alfitri, M.Si menyampaikan bahwa program-program kerja kedepan FISIP Unsri akan di fokuskan pada program-program kerja nyata guna mencapai internasionalisasi, seperti menguatkan kerjasama dengan universitas baik di didalam maupun luar negeri, penyediaan ruang serta fasilitas standar internasional dan pelayanan optimal baik dibidang akademik maupun bidang lainnya guna mewujudkan FISIP menuju internasionalisasi.

Pada kesempatan tersebut juga beliau juga menyampaikan rencana pembangunan Recco Center (Research Community Empowerment and Communication Center) yang akan dibangun di kampus FISIP Unsri Indralaya, gedung ini rencananya akan dilengkapi dengan fasilitas multimedia standar internasionalisasi yang akan dimanfaatkan guna menunjang fasilitas akademik bertaraf internasional.

Selain pemaparan rencana kerja FISIP Unsri tahun 2022 oleh Dekan FISIP Unsri, rapat erja dilanjutkan dengan pemaparan rencana kerja jurusan/program studi dan laboratorium FSIP Unsri (ict).