Webinar Nasional Kepenulisan secara online bertemakan Membangkitkan Semangat Kebangsaan Melalui Penggunaan Bahasa Indonesia Yang Baik Dan Benar, diadakan oleh Departemen Kajian dan Ilmu Pengetahuan Himpunan Mahasiswa Administrasi Publik (HIMARA) FISIP Unsri dengan menghadirkan pembicara Ivan Lanin yang merupakan Wikipediawan Indonesia sekaligus pendiri @narabahasa serta sebagai moderator webinar yaitu Shelly Aulia yang merupakan pengurus HIMARA sekaligus Duta Bahasa Nasional 2021, Sabtu (16/04). Webinar ini juga diikuti oleh kurang lebih 400 peserta dari berbagai kalangan, baik mahasiswa dari berbagai universitas, guru, dan peserta dari berbagai daerah di Indonesia.
Pelatihan ini diadakan dengan tujuan untuk meningkatkan kreativitas mahasiswa maupun masyarakat serta menumbuhkan tekad dalam hal kepenulisan sebagai bentuk membangkitkan rasa kebangsaan, hal ini sesuai dengan yang disampaikan oleh Ketua Pelaksana Muhammad Reynaldi Agustian dalam proses wawancara.
“Tujuan dari webinar ini tidak lain tidak bukan untuk meningkatkan kreativitas masyarakat serta menumbuhkan tekad yang kuat dan membangun mindset kita dalam kepenulisan dimana hal ini perlu juga sebagai bentuk membangkitkan rasa kebangsaan kita melalui pemahaman , wawasan , serta pengalaman dalam menggunakan bahasa indonesia yang baik dan benar”
Dalam segi persiapan, Muhammad Reynaldi mengungkapkan bahwa persiapan acara ini sudah dari satu bulan yang lalu, meskipun ada masalah koordinasi, namun hal ini bisa diatasi, sehingga acara bisa berjalan dengan baik.
“Sebelumnya acara ini sudah disiapkan dari 1 bulan kebelakang, dan selama 1 bulan tersebut yang saya pantau persiapan yang dilakukan panitia bisa dibilang berjalan lancar walau sedikit ada kendala masalah koordinasi dikarenakan kami teman teman yg mengambil kepanitiaan ini juga masih tergolong baru, tapi alhamdulillah kendala koordinasi tersebut masih bisa dibilang tidak terlalu fatal dan masih dapat kami atasi secepatnya juga atas support dan bantuan dari dekanat kampus”, ungkap Muhammad Reynaldi.
Pemateri yang dihadirkan pun bukan tanpa alasan, Muhammad Reynaldi menjelaskan bahwa Uda Ivan Lanin dipilih karena pencapaian Ivan Lanin, dalam bidang kepenulisan dan sastra. Juga memang sudah ahli dalam bidangnya. Reynaldi pun juga berharap acara ini dapat meningkatkan rasa kebangsaan, kepekaan dalam pentingnya menggunakan bahasa indonesia, dan juga meningkatkan pengetahuan dan teknik dalam kepenulisan dalam masyarakat Indonesia itu sendiri.
Ade Syahrudin selaku Ketua Umum HIMARA juga berharap Webinar Nasional Kepenulisan ini dapat memberikan pengetahuan yang bermanfaat bagi orang-orang banyak, dan juga dapat membantu orang-orang menambah pemahaman bagaimana cara menulis menggunakan bahasa Indonesia dengan baik dan benar.
Ade juga mengucapkan terima kasih kepada berbagai pihak yang telah membantu mensukseskan acara ini. “Terima kasih untuk pihak-pihak yang membantu jalannya webinar ini sehingga webinar ini dapat berjalan dengan lancar, terima kasih kepada pihak dekanat yang selalu membantu dan mendukung setiap kegiatan dari Himara”. Acara webinar ini ditutup dengan closing statement dari Ivan Lanin, beliau mengatakan “Jangan lupa sepintar apapun kita, kalau kita tidak mampu untuk mengungkapkan kepintaran kita itu melalui bentuk tulisan atau lisan, kepintaran itu tidak akan kelihatan oleh orang lain, kita tidak akan menonjol, orang-orang tidak akan tahu potensi kita. Jadi, kuasai bahasa, kuasai dunia”.



